Thursday 3 December 2009

Mobil murah Renault-Bajaj akan menembus pasar dunia tahun 2012


Mobil murah Renault-Bajaj akan menembus pasar dunia pada tahun 2012
NDTV-Press Trust of India
Tuesday, November 10, 2009

Perusahaan otomotif Perancis Renault hari ini menyatakan telah memfinalisasikan rencana untuk memproduksi mobil sangat murah di India bersama mitra Bajaj Auto.

Kendaraan ini akan menembus pasar pada 2012.

"Sesuai perjanjian, desain, teknik, sumber produksi dan manufaktur akan ditangani oleh Bajaj Auto, sementara pemasaran dan penjualan akan (dilakukan) oleh Renault-Nissan Alliance,"demikian ungkap Chairman dan CEO Renault Carlos Ghosn di KTT Ekonomi India.

Merek mobil yang akan dijual akan ditentukan oleh Renault-Nissan Alliance, ia menambahkan.Sebelumnya pada tahun 2008, aliansi Renault-Nissan dan Bajaj telah mengumumkan proyek mobil tipe kecil murah, dengan kode nama ULC, harga yang akan dimulai dari US $ 2.500 (sekitar Rp 25 juta)

Namun, perbedaan muncul antara para mitra di sejumlah isu, termasuk merek, gaya dan titik harga. Sementara di Renault sangat ingin memiliki mobil berbiaya rendah yang lebih dekat dengan Grup Tata Nano, tetapi Bajaj lebih tertarik dalam memproduksi mobil dengan jarak tempuh yang lebih baik daripada mobil yang ada di pasar.

Ghosn menolak memberi keterangan apakah mobil akan tetap pada titik harga awal US $ 2.500 (sekitar Rp 25 juta).
(Dikutip dari NDTV)

Published by Shaktinews